Otomania.com - MotoGP Spanyol 2020 (19/7/2020) sebagai seri perdana menampilkan balapan epik dari Marc Marquez.
Usai terusir dari lintasan di lap kelima gara-gara low side, ia berhasil tampil ngotot hingga tembus P4 di lap 20.
Namun sayang, saat sudah berhasil melalui Jack Miller dan Andrea Dovizioso yang berarti mencapai posisi kedua, ia malah crash.
Marc Marquez alami high side hingga masuk kembali ke gravel bersama motornya di lap ke-22.
Sang Baby Alien terhempas dengan di kecepatan tinggi bahkan sempat disundul motornya sendiri, dan terguling beberapa kali di gravel.
Baca Juga: Marc Marquez Gagal Finis Gara-gara Crash, Ini Arti Istilah Low Side dan High Side yang Menimpanya
#MotoGP #SpanishGP
— Shadow67 ヅ (@invadersShadow) July 19, 2020
Esta es la toma completa de la caída de #marcmarquez
Hubiera sido increíble si termina en el podio #crash pic.twitter.com/t5xmYegSHX
Ia diangkut ke tepi sirkuit dan menenangkan diri sambil menunggu ambulan datang.
Saat diangkut ke ambulan pun Marc Marquez menggunakan penyangga leher atau neck brace.
Dikutip dari akun twitter resmi Repsol Honda Team (@HRC_MotoGP), Manajer Tim Repsol Honda, Alberto Puig mengatakan bahwa Marc Marquez mendapat cidera parah pada bagian lengan.
¡Volveremos con más fuerza! ????????????????
— Box_Repsol (@box_repsol) July 19, 2020
¡Mucho ánimo #MM93! https://t.co/9FMc5qAFaF
Hal yang sama seperti dilansir dari Twitter kantor media DAZN Espana (@DAZN_ES), dikatakan bahwa Marc Marquez mengalami fraktur pada sepertiga tengah humerus lengan kanan dan kemungkinan paresis saraf radial.
Berbicara kemungkinan, akankah Marc Marquez bisa tampil di MotoGP Andalusia 2020 yang hanya berjangka 7 hari lagi?