BREAKING NEWS: Glenn Fredly Meninggal Dunia. Lagu Mobil Mama Jadi Nostalgia

Adi Wira Bhre Anggono - Rabu, 8 April 2020 | 20:17 WIB

Glenn Friedly (Adi Wira Bhre Anggono - )

Otomania.com - Kancah permusikan Tanah Air sedang berduka.

Salah satu putra terbaiknya yakni Glenn Fredly pergi menghadap Sang Maha Kuasa pada Rabu (8/4/2020) malam.

Kabar duka berpulangnya Glenn Fredly dibenarkan oleh rekan sesama musisi, Tompi.

"Telah berpulang saudara kami, Glenn Fredly, malam ini. Mhn dimaafkan semua salahnya. Dia yg selalu hadir menggerakkan kita semua," tulis Tompi melalui pesan WhatsApp kepada awak media, Rabu.

Penyanyi dengan nama lengkap Glenn Fredly Deviano Latuihamallo ini lahir di Jakarta, 30 September 1975.

Di awal karirnya pada akhir dekade 1990-an, ada lagu di album pertamanya yang hits pada saat itu, yakni berjudul "Mobil Mama".

Bagi generasi 90-an mungkin bakal ingat kalau pernah mendengarkan lagu tersebut.

Lagu ini menceritakan mengenai mobil tua milik orang tuanya yang selalu bisa menjadi pusat perhatian di jalan dan membawa kebahagiaan bagi penumpangnya.

Berikut lirik dan video lagu "Mobil Mama" yang menjadi salah satu hits dari Glenn Fredly:

Mobil Mama

Disuatu hari aku pergi
Bersama seluruh teman-temanku
Tak peduli semua kata orang
Pergi melihat keramaian
Duduk di mobil sedan yo... man
Mendengarkan musik trus bekumandang
Semua tangan kepala ikut bergoyang
Ke kana ke kiri tarik perhatian orang
Walaupun itu, mobil orang tua
Kembalikan tepat waktu sampai di rumah
Mobil mama, mobil papa
Kita nongkrong dipinggiran jalan
Mobil mama, mobil papa
Walau pinjam cepat dikembalikan
Bersama-sama semua berdansa
Ramaikan suasana kita turut gembira
Duduk senang dengan teman-teman
Tangan semua terangkat dan ikut bergoyang
Sangat senang dengan mobil orang tua
Berhasil menarik perhatian semua wanita
Mobil mama, mobil papa
Kembalikan tepat waktu sampai dirumah

---------------------------------------

Ingin lebih lengkap dan detail ulasan otomotif seperti test drive, test ride, tips, knowledge, bisnis, motorsport dan lainnya, kalian bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF secara digital (e-magz). Caranya klik : www.gridstore.id Kalian akan mendapatkan paket berlangganan menarik.