Otomania.com - Aksi penilangan yang berbuntut ancaman petugas memang kerap terjadi.
Kali ini aksi tersebut kembali terjadi.
Dalam sebuah video yang dibagikan akun Instagram keluhkesahojol.id, seorang pria terlihat sedang membentak-bentak petugas Dinas Perhubungan (Dishub).
Pria ters3but juga mengaku-aku sebagai aparat sambil menunjuk-nunjuk ke muka petugas Dishub dengan nada tinggi.
Baca Juga: 10 Titik di Jalan Tol yang Dipasang CCTV Tilang Elektronik, Punya Fitur Ini
Usut punya usut ternyata pria tersebut tak mau ditilang petugas Dishub.
Dari keterangan video diketahui kalau pria yang mengaku aparat itu tidak terima sopir mobil boks miliknya ditilang.
"Oknum yang mengaku aparat tidak terima mobil boks yang dibawa sopirnya kena tilang Dishub," tulis akun keluhkesahojol.id.
Sementara itu pada video tersebut terdengar pria yang mengaku aparat itu berteriak dan memaki dua petugas Dishub.
Baca Juga: Petugas Dishub Ditantang Pengemudi Suzuki Splash, Gak Kalah Nyali Seragam Dibuka
"Gue tembak pala lo, Nanti!" Kata si pria yang mengenakkan jaket dan celana pendek itu kepada dua petugas Dishub.
Hampir sepanjang video, pria itu terus membentak dan memaki dua petugas Dishub tanpa terlihat takut.
"Baru jadi Dishub aja kurang ajar, lo! Bangs*** lo semua!" Teriak pria itu sambil kemudian meminta kartu nama kedua petugas Dishub.
"Kurang ajar lo! Kalau udah dibilang ini mobil Polisi jangan main-main! Saya bukan Maling. Kamu belum berjuang untuk negara, Saya udah pahlawan! Kamu jangan main-main. Anak istri lo gue bunuh juga nanti kalo macem-macem!" ujar pria yang mengaku aparat tersebut.
View this post on InstagramOknum yg mengaku aparat tdk terima mobil box yang dibawa sopirnya kena tilang dishub. . . . #tilang
A post shared by MAKIN NGUMPUL MAKIN RAME (@keluhkesahojol.id) on