Otomania.com - Honda Forza pertama kali menunjukkan batang hidungnya di ajang GIIAS pada bulan Agustus 2018 lalu.
Skutik premium Honda ini dibanderol Rp 76,5 juta on the road DKI Jakarta.
Untuk kamu yang tertarik meminang motor CBU asal Thailand ini, enggak perlu terlalu lama nunggu indennya.
Karena indenya kurang dari sebulan, seperti yang diungkapkan Thomas Wijaya, Marketing Director PT Astra Honda Motor (AHM).
Baca Juga : Tahun Depan, Bisa Saja Harga Honda Forza 250 Turun
"Kalau Forza kemarin sudah sekitar 900 sampai 1000 customer inden, dan per Desember kami sudah mendistribusikan," ujar Thomas beberapa waktu yang lalu.
"Jadi hampir 90 persen sudah terlayani yang inden, jadi mungkin saat ini kalau inden kurang dari sebulan," sambungnya.
Sekadar informasi, Forza mengusung mesin 250 cc, dengan mesin satu silinder yang memiliki konfigurasi bore x stroke hampir square, 68 x 68,567 mm.
Kapasitas ruang bakarnya 249,01 cc dengan rasio kompresi 10,2 : 1, dan konstruksi kepala silindernya SOHC 4 klep dengan radiator.
Untuk tenaganya, Honda mengklaim motor ini memiliki power maksimal 17,3 kW atai 23,2 dk di 7.500 rpm, dan torsinya 24 Nm pada 6.250 rpm.