Otomania.com – Seorang premotor dan pengendara truk terpental dalam kecelakaan lalu lintas melibatkan sepeda motor dengan truk trailer terjadi di jalan Tuban-Semarang KM 4-5, Desa Sugihwaras, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban, Sabtu (29/12/2018) malam.
Kronologi kecelakaan tersebut bermula saat motor Honda Beat nomor polisi (Nopol) S 6425 FM yang dikendarai Saifudin (23), warga setempat melaju dari arah barat ke timur.
Saat berada di lokasi kejadian, tiba-tiba datang kendaraan truk trailer yang tidak diketahui identitasnya dari arah berlawanan. Sehingga terjadilah kecelakaan.
"Truk diduga menyalip kendaraan di depannya, akhirnya menabrak sepeda motor Honda Beat hingga hancur. Sedangkan pengendara terpental beberapa meter di tengah jalan dan mengalami luka," Kata Fitriana (24), warga setempat yang mengetahui kejadian tersebut.
Baca Juga : Polisi Jadi Curiga, Toyota Avanza Kecelakaan Kok Bawa Kambing
Dia menjelaskan, warga yang mengetahui kejadian itu langsung lapor kepada pihak kepolisian.
Selanjutnya korban dievakuasi oleh petugas dan dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis, karena mengalami luka-luka.
Sementara itu, truk trailer yang menabrak tidak bertanggung jawab dan memilih melarikan diri atau kabur.
"Truk melarikan diri tidak bertanggung jawab," pungkasnya.
Petugas dari Unit Laka Sat Lantas Polres Tuban yang datang langsung melakukan olah TKP dan mencari keterangan saksi atas terjadinya tabrak lari tersebut.
Selain itu, polisi juga masih mencari tahu kendaraan truk trailer yang menabrak motor Hond Beat.
Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul Pemotor Ditabrak Trailer Hingga Motor Hancur dan Terpental tapi Selamat, Ini Kronologi Kejadiannya,