Honda Jazz Jadi Pendek Diapit Dua Truk Sekaligus, Korban Bikin Kaget

Parwata - Kamis, 13 Desember 2018 | 12:20 WIB

Mobil Honda Jazz yang ringsek usai ditabrak truk di Jalan Raya Desa Boboh, Kecamatan Menganti, Kabupaten Gresik, Kamis (13/12/2018). (Parwata - )

Otomania.com - Sebuah tabrakan beruntun melibatkan dua truk dan mobil Honda Jazz terjadi di Jalan Raya Desa Boboh, Kecamatan Menganti, Kabupaten Gresik, Kamis (13/12/2018) pagi.

Jalan yang ramai kendaraan itu langsung macet usai truk W 9001 UG yang dikemudikan Dodik Rusdianto (39) warga Boyolangu, Kabupaten Tulungagung menabrak Honda Jazz yang tengah berhenti di depannya akibat macet.

Tabrakan yang begitu keras membuat mobil yang dikemudikan Wahyu Pambudi (30) warga Kalitidu, Kabupaten Bojonegoro langsung menabrak truk yang berada di depannya yang dikemudikan Jasmari (39) warga Kenduruan, Kabupaten Tuban.

Baca Juga : Gara-gara Tukang parkir Main Keroyok, Areal Ini Diserbu TNI

Akibatnya, Honda Jazz S 9704 UH berwarna merah itu ringsek depan belakang.

Warga yang berada di lokasi langsung mengevakuasi sopir Honda Jazz, Wahyu Pambudi dari dalam mobilnya.

Wahyu yang terjepit di dalam mobil berhasil dikeluarkan dalam keadaan selamat dan langsung dilarikan menuju Rumah Sakit terdekat.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan itu.

Baca Juga : Suzuki Escudo Jadi TKP, Kunci Roda Hilangkan Nyawa Selingkuhan

"Pengemudi Honda Jazz hanya mengalami lecet di bagian kaki," ujar Ipda Yoshi, Kanit Laka Lantas Polres Gresik.

Ia mengatakan, faktor penyebab kecelakaan itu karena pengemudi truk W 9001 UG kurang hati-hati.

"Tidak menjaga jarak aman dengan kendaraan di depannya," jelasnya.

Arus lalu lintas dari arah Boboh maupun Cerme kini sudah kembali normal.

Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul Honda Jazz Dihantam Truk dari Belakang di Menganti Gresik, Begini Nasib Pengemudinya,