Heboh, Ridwan Kamil Jadi Anggota Kehormatan Bikers Brotherhood

Yosana Okter Handono - Minggu, 16 September 2018 | 20:40 WIB

Ridwan Kamil dengan Royal Enfield Calssic di acara Anniversary Bikers Brotherhood 1% MC Indonesia (Yosana Okter Handono - )

Otomania.com - Salah satu klub motor tertua dan terbesar, Bikers Brotherhood 1% MC Indonesia ini baru saja merayakan anniversary ke-30.

Di antara tokoh populer, Ridwan Kamil punya ikatan spesial dengan klub legendaris ini.

Sebelumnya, Ridwan Kamil pernah dinobatkan menjadi kandidat anggota kehormatan Bikers Brotherhood 1% MC Indonesia.

Tapi sekarang, tepat di acara anniversary ke-30 Bikers Brotherhood 1% MC Indonesia, Ridwan Kamil resmi diangkat menjadi anggota kehormatan, Sabtu (15/9/2018).

Terlihat di postingan Instagram @ridwankamil, yang memajang foto dirinya hadir pada acara klub motor tertua itu.

"Semoga organisasi ini selalu menjadi teladan masyarakat dan selalu terdepan dalam mencintai NKRI", tertulis di caption unggahan.

(BACA JUGA:Ini Yang Terjadi Kalau Subsidi Solar Dicabut)

Memang sebelumnya pada (26/7/2018), Ridwan Kamil sudah menggelar pertemuan dengan pengurus dan anggota Bikers Brotherhood 1% MC Indonesia, sesuai ditetapkan oleh KPU Sebagai Gubernur Jabar terpilih.

"Kami angkat beliau menjadi calon honorary member Bikers Brotherhood 1% MC Indonesia," jelas Pegi Diar, El Presidente Bikers Brotherhood 1% MC Indonesia dikutip dari Kompas.com.

Dalam kesempatan itu Ridwan Kamil diminta anggota BIkers Brotherhood 1% MC untuk mempromosikan industri motor custom, agar pecinta motor di Jawa Barat meningkat.

Dilihat dari postingan Instagramnya Ridwan Kamil juga tampil keren dengan rompi dari Bikers Brotherhood 1% MC Indonesia sambil menaiki Royal Enfield Classic.

Wah, Pak Gubernur makin sangar aja yah?

(BACA JUGA:Kehilangan Grip di Misano, Rossi dan Vinales Penasaran Sama Ban Bekas Moto2)

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Semalam diangkat menjadi anggota kehormatan Bikers Brotherhood 1% MC. Semoga organisasi ini selalu menjadi teladan masyarakat dan selalu terdepan dalam mencintai NKRI. #BFFB. foto: @verdybrata

A post shared by Ridwan Kamil (@ridwankamil) on