Otomania.com - Penyokong utama penjualan mobil Honda di Jawa Barat dan Banten dipelopori oleh LCGC (low cost green car).
Kontribusinya mencapai 45 persen dari seluruh penjualan Honda.
Junianto Naibaho, Manajer Operasional Honda Bandung Center (HBC), Main Dealer Honda di Jabar-Banten, mengatakan, Januari-Juli 2018, penjualan seluruh tipe Honda di Jabar dan Banten mencapai 13.160 unit.
"Dari jumlah itu, sekitar 6.000 dari Brio. Kontribusi LCGC besar di Jabar dan Banten," ujar Junianto dikutip dari Kompas.com.
(BACA JUGA:Pole Position, Jorge Lorenzo Merasa Dapat Settingan Terbaik Ducati di MotoGP San Marino)
Menurutnya penjualan LCGC semakin digenjot, apalagi pihaknya baru saja mengeluarkan New Brio.
Selain itu, harga mobil LCGC terbaru itu belum keluar.
Pihaknya masih menunggu kebijakan, sebab mobil ini disubsidi pemerintah.
"Harganya tergantung (kebijakan) pemerintah. Tapi dua bulan lagi kemungkinan harganya sudah keluar," ucapnya.
(BACA JUGA:Bikin Moge Listrik, Harley-Davidson Pertahankan Ciri Khas Suara Gaharnya)
Untuk pasar mobil murah, sambung Junianto, meningkatnya suku bunga kredit tidak banyak berpengaruh.
Walaupun 75 persen pembeli LCGC membeli mobil dengan cara kredit, karakter umum pembeli LCGC tidak memperdulikan suku bunga.
Paling berpengaruh dan banyak dipertanyakan, adalah besaran uang muka (DP).
"Bisa dihitung berapa yang menanyakan suku bunga. Rata-rata mereka tidak terpikir untuk menanyakan itu, yang ditanya DP nya berapa, diskonnya berapa," tutupnya.