Sempat Jadi Mobil Anak Gaul, Pasaran Honda Jazz GD3 Mulai Rp 80 Jutaan

Irsyaad Wijaya - Selasa, 4 September 2018 | 16:00 WIB

Honda Jazz GD3 (Irsyaad Wijaya - )

Otomania.com - Generasi 2000-an pasti sempat merasakan ketenaran Honda Jazz berkode GD3 di tahun 2004-an.

Hatchback pesaing Toyota Yaris itu sempat digandrungi para kawula muda karena desainnya yang memang eksotis.

Modelnya sangat trendi dan kompak yang kala itu menjadi syarat kawula muda terlihat gaul.

Mulai dari anak SMA, mahasiswa, hingga wanita karir pada naksir mobil yang katanya punya titik di emblem dari batu mulia.

(BACA JUGA: Diduga Kehabisan Oksigen, Sopir Angkutan Umum L300 Tewas Terbaring di Dalam Mobil)

Honda Jazz GD3 memang sudah discontinue sejak 2008, dan digantikan dengan seri GE8 dan GK5 yang masih dijual hingga saat ini.

Bagi yang belum sempat mencicipi rasanya jadi anak gaul saat itu, atau mau nostalgia sama Honda Jazz GD3, ini saat yang tepat untuk beli versi bekasnya.

Harganya sudah murah meriah euy, lihat aja nih daftar harganya yang dirangkum dari beberapa pedagang mobil bekas di Jakarta dan sekitarnya.

Oiya sebagai tambahan, Jazz generasi awal ini muncul dengan dua seri mesin, yakni iDSI dan V-TEC.

(BACA JUGA: Nahas, Bodi Samping Honda CR-V Wakil DPRD Kendal Ditabrak Kereta Api, Korban Terpental Keluar)

iDSI M/T 2004 Rp 80 juta
iDSI M/T 2005 Rp 85 juta
iDSI M/T 2006 Rp 90 juta
iDSI M/T 2007 Rp 95 juta
iDSI M/T 2008 Rp 100 juta
iDSI A/T 2005 Rp 85 juta
iDSI A/T 2006 Rp 90 juta
iDSI A/T 2007 Rp 95 juta
iDSI A/T 2008 Rp 105 juta
VTEC M/T 2005 Rp 85 juta
VTEC M/T 2006 Rp 90 juta
VTEC M/T 2007 Rp 95 juta
VTEC M/T 2008 Rp 105 juta
VTEC A/T 2005 Rp 85 juta
VTEC A/T 2006 Rp 90 juta
VTEC A/T 2007 Rp 95 juta
VTEC A/T 2008 Rp 105 juta