Otomania.com - Tanggal 29 Agustus bisa jadi menjadi hari bersejarah bagi industri otomotif di dunia.
Sebab, di tanggal 29 Agustus ini, untuk pertama kalinya sepeda motor berbahan bakar bensin dipatenkan.
Gottlieb Daimler bersama Wilhelm Maybach lah yang mematenkan sepeda motor berbahan bakar bensin pertama di dunia pada tahun 1885 silam.
Motor ciptakan mereka diberi nama Reitwagen.
(BACA JUGA: Jangan Gagal Paham, Marka Kuning Zigzag Ini Fungsinya Menekan Kemacetan)
Reitwagen merupakan Bahasa Jerman yang mempunyai makna 'Mobil Tunggangan'.
Nah, selain menjadi motor pertama yang menggunakan bahan bakar bensin, motor ini juga menjadi pertama yang mengadopsi pembakaran internal.
Reitwagen mempunyai mesin berkubikasi 264 cc yang memiliki berat 60 kilogram, dan hanya mampu menghasilkan tenaga 0,5 dk.
Motor ini dikendarai pertama kali oleh Maybach sejauh tiga kilometer dari Cannstatt ke Untertürkheim, dengan kecepatan mencapai 12 km/jam.
(BACA JUGA: Sempat Dipertanyakan Museum Rekor Indonesia, Ternyata Nama Avanza Nyomot Bahasa Italia)
Mesin pada Reitwagen sendiri berasal dari hasil pengembangan mesin 4-tak yang diciptakan oleh Nicoulas Otto.