MotoGP Inggirs Batal, Bos Sirkuit Silverstone Pede, Dorna Sport Enggak Memutus Kontrak

Irsyaad Wijaya - Rabu, 29 Agustus 2018 | 11:45 WIB

Penundaan MotoGP Inggris bisa bikin tim MotoGP keluar biaya tambahan (Irsyaad Wijaya - )

Otomania.com - Sirkuit Silverstone batal menggelar seri ke-12 MotoGP musim 2018 karena kondisi trek buruk, (26/8/18).

Race Director MotoGP menuding sistem drainase sirkuit Silverstone buruk karena saat hujan banyak genangan air.

Padahal aspal sirkuit sudah diperbaharui sebelumnya.

Nah, ada rumor yang beredar tentang nasib ke depan sirkuit Silverstone.

Gosip kuat setelah kejadian itu MotoGP Inggris bisa dihapus untuk digelar di sirkuit Silverstone.

(BACA JUGA: Organda Setuju Kebijakan Solar B20, Tapi Perlu Peremajaan Armada)

Tapi, isu itu langsung ditampik oleh Stuart Pringle, katanya enggak mungkin Silverstone dicoret dari daftar MotoGP.

"Enggak mungkin Dorna (Dorna Sports, red) sampai memutus kontrak dengan kami. Kerja sama kami sudah berjalan sejak 2010. Sebelumnya tidak pernah ada masalah," beber Stuart Pringle, Managing Director sirkuit Silverstone, Inggris, yang dikutip dari Autosport.com.

Pringle kurang menerima anggapan kalau akibat pengaspalan ulang sirkuit Silverstone bermasalah saat hujan deras.

Twitter/hrc_motogp
Ilustrasi MotoGP Inggris 2018. Kondisi paddock Marc Marquez sampai motor dipasang mantel plastik

"Kami sudah cek kesiapan sirkuit sebelum seri MotoGP Inggris dimulai. Hasilnya bagus. Kami akan serius menginvestigasi kasus ini," urai Pringle.

MotoGP Inggris sebelum tahun 2010 digelar di sirkuit Donington Park.

(BACA JUGA: Bikin Iri, Kim Kardashian Dikado Mercedes-Benz G550 Oleh Suaminya, Warnanya Anti Mainstream)