Simak Arti Lima Kondisi Mobil A, B, C, D, E di Tempat Pelelangan, Biar Enggak Ketipu

Irsyaad Wijaya - Kamis, 16 Agustus 2018 | 12:30 WIB

Mengecek kondisi mobil penting sebelum mengikuti lelang (Irsyaad Wijaya - )

Otomania.com - Setelah tahu cara ikutan lelang mobil, langkah selanjutnya yang tak kalah penting yakni mengecek kondisinya.

Mulai pengecekan bodi mobil, kabin hingga mesin dan kalau bisa sampai ke kolong-kolong.

Untuk di Bayauc Nasmoco Auctions daerah Tangerang Selatan, tempat lelang mobil sudah ada poin-poin yang memperlihatkan dari kondisi mobil yang akan dilelang.

Jadi setiap mobil akan memiliki 5 kondisi yang telah dicek, yaitu dari segi kecelakaan, banjir, mesin, interior, dan eksterior.

(BACA JUGA: Paddock Repsol Honda Bisa Menggila Di MotoGP 2019, Butuh 'Alien' Baru Untuk Menghentikan Marc Marquez)

Dari ke-5 kondisi tersebut akan diberikan nilai A, B, C, C-, D, dan E.

"Untuk nilai A dan B itu kondisinya hampir sama seperti mobil baru," ujar Rachman Salam, Chief Bussiness Development PT Bintraco Dharma Tbk.

"Sedangkan C itu kondisi standar dari mobil bekas, dan C- itu ada sedikit cacat," sambungnya.

Untuk nilai D berarti sudah disangka pernah mengalami kecelakaan dan perlu perbaikan minor, sedangkan E perlu perbaikan mayor.

Jadi begitu, setiap pembeli yang ingin ikut lelang di Bayauc Nasmoco Auctions sudah bisa mengetahui kondisi mobil dari daftar lelang yang diberikan ke setiap pembeli.

(BACA JUGA: Belum Berizin Dan Ribut Sama Angkot, Angkutan Online Dinonaktifkan di Bengkulu)