Marc Marquez Senang Bisa Duel Ketat Dengan Jorge Lorenzo Meski Hanya Naik Podium Kedua di MotoGP Austria

Irsyaad Wijaya - Minggu, 12 Agustus 2018 | 20:50 WIB

Marc Marquez dan Jorge Lorenzo usai MotoGP Austria (Irsyaad Wijaya - )

Otomania.com - Marc Marquez harus benar-benar mengakui ketangguhan Jorge Lorenzo dan Desmosedici GP di Red Bull Ring, MotoGP Austria.

Di 11 putaran terakhir, duo Ducati mulai memberi Marc Marquez pertarungan yang sempat memimpin balap.

Terutama Jorge Lorenzo yang benar-benar bertarung dengan Marc Marquez hingga last lap.

Setelah balapan, Marc Marquez memberikan komentar singkatnya.

(BACA JUGA: Ini Daftar Favorite Booth Selama Pameran GIIAS 2018 Yang Diumumkan Dalam Exhibitors Night)

"Aku menikmati balapan ini, aku sudah memberikan semuanya," ujar Marc Marquez seperti dikutip dari Crash.net.

"Aku mencoba membuat jarak, saat itu kupikir mungkin, tapi lalu mereka mulai mendekatiku," tambahnya.

Marc Marquez mengakui hasil ini sudah cukup membuatnya senang.

"Ini adalah pertunjukan yang hebat! Kami masih memiliki keuntungan di kejuaraan, dan aku sangat senang," imbuh Marc Marquez.

(BACA JUGA: Balap Ketahanan Yamaha 2018 di Sirkuit Sentul Terbagi Dalam Tiga Kelas)

Seru sekali pertarungan dua pabrikan Honda dan Ducati di MotoGP Austria.