Otomania.com - Tata Motors sudah mengembangkan sayapnya di Indonesia sejak 2013 silam
Dengan berkembangnya kendaraan niaga di Indonesia, Tata Motors bersaing keras dengan merek lain.
Wilda Bachtiar, Marketing Manager Tata Motors Indonesia menjelaskan Tata Motors berharap mampu bersaing di pasar kendaraan niaga.
"Ini kan kendaraan komersial, yang kami jual adalah sebenarnya real value for money," ujar Wilda saat ditemui beberapa waktu yang lalu.
(BACA JUGA: Kondisi Tata Motors Di Indonesia, Membaik dari Tahun ke Tahun)
"Jadi kami tidak ngomong brandnya lebih kuat apa enggak, tetapi anda membeli produk ini untuk apa, untuk nyari duit kan," sambungnya.
Tata Motors punya cara untuk membuktikan produk mana yang paling cocok dan menguntungkan bagi konsumen.
"Kami di diler banyak mempunyai mobil-mobil test drive, jadi dengan membuktikan sendiri ke konsumen untuk mendapatkan impresi dan keyakinan bahwa Tata Motors memang bagus dan menguntungkan untuk mereka," terangnya.
(BACA JUGA: Duh, Harley-Davidson Bikin Motor Listrik, Kayak Apa Nantinya?)
Wilda pun memberi contoh produk Tata Motors yang bisa menguntungkan konsumen.
"Super Ace punya mesin diesel, kompetitornya semua bensin, misalkan jelek-jeleknya konsumsi bahan bakarnya sama, kami mesti lebih untung dalam hal harga BBM-nya per liter," ungkapnya.