Tak Terima Dibilang Tidak Pintar, Andrea Dovizioso Serang Balik Valentino Rossi

Fedrick Wahyu - Kamis, 5 Juli 2018 | 09:46 WIB

Andrea Dovizioso dan Valentino Rossi (Fedrick Wahyu - )

Otomania.com - MotoGP Belanda 2018 berisi banyak overtake yang tak ada habisnya.

Tapi ada satu kontroversi yang melibatkan Valentino Rossi (Movistar Yamaha) dan Andrea Dovizioso (Ducati Corse).

Usai balapan, Valentino Rossi menyebut manuver Andrea Dovizioso tidak pintar.

Setelah menyangkal tuduhan Rossi, Dovi serang balik.

(BACA JUGA: Mundur Terus, Dani Pedrosa Beri Keputusan di MotoGP Jerman, Semua Pihak Diminta Hormati Keputusannya)

"Aku balapan untuk diriku sendiri kok, bukan untuk dia," tegas Dovi, dikutip GridOto.com dari Marca.com.

Dovi menjelaskan bahwa dirinya sudah berada di sisi dalam dulu, Rossi di sisi luar.

Rossi tetap memaksa masuk dan Dovi sudah ngerem.

Dovi tidak terima dengan kata-kata Rossi.

(BACA JUGA: Hot News! Semua Tim MotoGP Bisa Kebakaran Jenggot, Mulai 2019 Desain Fairing Enggak Boleh Asal Diubah!)

"Dia bilang itu manuver yang tidak pintar, tapi lebih buruk yang dilakukannya, bukan aku," kata Dovi.

Dovi juga membandingkan dengan apa yang terjadi antara Maverick Vinales dan Marc Marquez.

"Marc dan Maverick melakukan sesuatu yang sama, jadi aku tak melakukan hal yang salah, Rossi yang mengambil risiko dan salah, itu kesalahannya, itu jelas dan tidak perlu ada kontroversi," tegas pembalap bernomor 04 ini.