Brakk...Tiga Mobil Ringsek Akibat Tabrakan Beruntun di Tol Wilangan-Ngawi, Tak Ada Korban Jiwa

Ditta Aditya Pratama - Minggu, 10 Juni 2018 | 14:25 WIB

Evakuasi 3 mobil yang terlibat kecelakaan beruntun di tol Wilangan-Ngawi (Ditta Aditya Pratama - )

Otomania.com - Setelah kemarin terjadi kecelakaan beruntun yang melibatkan bus mudik bersama BUMN di Tol Cipali, kini terjadi lagi insiden serupa di tol Wilangan-Ngawi.

Kecelakaan beruntun melibatkan 3 buah mobil tepatnya di kawasan exit tol Wilangan Kabupaten Ngawi, Minggu (10/6/18).

Menurut informasi yang disampaikan oleh Basarnas Surabaya yang bertugas di Giat Siaga Lebaran 2018 Basarnas Posko Rest Area Saradan, kecelakaan ini dialami oleh tiga mobil minibus.

"Kecelakaan terjadi pagi tadi sekitar pukul 06.00 WIB," jelas Komandan Tim Basarnas Trenggalek, Asnawi.
 
(BACA JUGA: Ada Apa Nih? KNKT Dilarang Cek Kampas dan Roda Depan Truk Maut di Brebes Oleh Oknum Polisi)

Asnawi menjelaskan saat itu kondisi jalur tol ke barat (Nganjuk-Ngawi) dan jalur ke timur (Ngawi-Nganjuk) kendaraan terpantau sama, ramai lancar.

Kondisi jalan tol yang ramai lancar diduga membuat para pengemudi tidak memperhatikan rambu-rambu dan memacu kencaraanya tanpa kontrol.

"Kalau gak fokus bisa saja akan terjadi kecelakaan," lanjutnya.

"Beruntung kejadian kecelakaan beruntun tak ada korban jiwa. Hanya luka ringan saja," papar Asnawi.

(BACA JUGA: Pro Kontra Istilah Tol Jokowi dan Non Jokowi, Ini Komentar Paling Menohok )