Otomania.com - Saat sidak dan cek up kesehatan sopir bus di terminal Poris Plawad Tangerang, Kasat Lantas Polres Metro Tangerang, AKBP Ojo Ruslani terkejut.
Sebab, saat mengecek bagasi salah satu bus, ditemukan sebuah motor sport Kawasaki Ninja 250.
Ojo pun meminta awak bus untuk menurunkan sepeda motor berwarna merah tersebut karena dinilainya sangat membahayakan.
"Coba mana ini sopir dan kernet busnya, kok ada motor di bagasinya, enggak boleh ini harus diturunkan," sahut Ojo di Terminal Poris Plawad, Jumat (8/6/2018).
(BACA JUGA: Ingin Avanza Baru Berkarakter Beda, Toyota Riset Mendalam, Masih RWD Atau Ganti FWD?)
Tak lama awak bus pun datang, dan menerangkan bahwa bus tersebut akan membawa para pemudik dan motor gede itu dengan tujuan Madura, Jawa Timur.
"Bus ini untuk angkut orang, enggak pantas ini tidak boleh motor di sini bisa berbahaya ini," kata Ojo kepada sopir bus.
"Tujuan mau ke Madura Pak. Iya pak maaf ini mau diturunin," jawab sopir bus.
Ojo pun langsung menekankan kepada awak bus untuk segera menurunkan motor jenis Kawasaki Ninja dalam posisi tidur yang telah diikat dengan tali.
(BACA JUGA: Sudah Tahu Belum, Mazda Ternyata Punya Kembarannya Suzuki Jimny)
"Turunkan ya dikirim melalui paket saja, coba diperiksa dulu kelengkapan surat-suratnya," jelasnya.
Ojo pun menyarankan untuk mengirim motor tersebut menggunakan jasa ekspedisi yang telah disediakan gratis oleh pemerintah.