Otomania.com - Mazda punya beberapa produk bergenre MPV, mulai dari Biante hingga Mazda5.
Tapi kali ini akan dibahas lebih spesifik tentang Mazda5.
Mazda5 merupakan MPV berukuran medium yang punya tampang unik karena masih mengaplikasi desain lawas Nagare Mazda.
Bagi sebagian orang mungkin akan membuatnya terlihat uzur, tapi bagi penggemar Mazda, tampilan seperti ini justru memberi nilai tersendiri.
(BACA JUGA: Kabin Suzuki Ertiga 2018 Lebih Lega;)
Di luar perkara desain, Mazda5 ini sudah menggunakan teknologi SKYACTIV pada mesin, sasis dan suspensi.
Sehingga soal fun to drive ia jelas menjanjikan.
Di pengetesan lengkap ini, juga mengulas banyak kelebihan dan kekurangannya.
Langsung tonton saja videonya, di bawah ini: