Otomania.com - Semenjak kemunculannya, Suzuki Ertiga baru banyak mencuri perhatian konsumen.
Hal ini dibuktikan dengan sudah dipesannya 482 unit pada saat baru diluncurkan di pameran otomotif di Kemayoran.
Di luar pameran, permintaan tinggi juga terjadi di luar DKI Jakarta dan luar daerah.
Bersamaan dengan pengiriman 5.000 unit yang tersebar akan disertakan pula harga resminya.
(BACA JUGA: Wow...Suzuki Ertiga Baru Tampang Rally, Detailnya Keren)
Pengiriman dilakukan secara bertahap mulai dari Jawa, Sumatera, Kalimantan, Sulawesi dan daerah lainnya.
Tidak hanya menerima pembelian mobil baru, pihak Suzuki juga menerima tukar tambah.
PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) memberi kesempatan bagi para pemilik mobil Ertiga lama maupun mobil bekas jenis lainnya untuk ditukar tambah.
Semua itu disampaikan oleh Donny Saputra sebagai Direktur Pemasaran PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) 4W.
Saat itu, Donny juga mengatakan kalau ada penawaran menarik yakni sistem tukar tambah untuk Ertiga baru dengan Ertiga lama.