Enggak Mau Kecolongan, Polres Bangkalan Jaga Ketat Jembatan Suramadu

Irsyaad Wijaya - Senin, 14 Mei 2018 | 12:30 WIB

Pintu masuk Mapolres Bangkalan dijaga ketat (Irsyaad Wijaya - )

Otomania.com - Rentetan ledakan bom di Surabaya membuat sejumlah Polres meningkatkan pengamanan.

Salah satunya Mapolres Bangkalan yang meningkatkan penjagaan di pintu masuk serta Jembatan Suramadu.

Sejumlah polisi bersenjata laras panjang menjaga portal pintu masuk.

Beberapa di antaranya meminta jaket para pengunjung dilepas dari jarak sekitar 5 meter dari portal.

(BACA JUGA: Cerita Saksi Bom Polrestabes Surabaya, Itu Ada Perempuan Naik Honda BeAT Celingak-Celinguk)

"Baru saja ada ledakan di Mapolrestabes mas," ungkap anggota provosot berpangkat Ipda.

Sebelumnya, Kapolres Bangkalan AKBP Boby Paludin Tambunan Paludin Tambunan memerintahkan peningkatan dalam pengamanan akses nasional Jembatan Suramadu dan Markas Komando (mako) Polres dan seluruh polsek.

"Selain meningkatkan pengamanan di sejumlah gereja, kami juga gelar razia di area jembatan Suramadu," ungkap Bobi, Minggu (13/5/2018) malam.

Hal itu dilakukan sebagai upaya preventif sekaligus mempersempit ruang gerak para pelaku teror setelah insiden bom bunuh diri di tiga gereja di Surabaya, Minggu pagi.

(BACA JUGA: Pemberani, Ada Bom Meledak Walikota Risma Malah Pantau Lalu Lintas)

"Kekuatan penuh. Mapolres dan semua mau polsek tingkatkan siaga," jelasnya.

Ia menambahkan, peningkatan di Kabupaten Bangkalan akan terus dilakukan hingga situasi dan kondisi normal.