Otomania.com - Modifikasi Toyota Avanza yang sudah jadi armada taksi ini cukup menarik.
Dari segi tampilan memang tampak masih sama seperti taksi-taksi lain.
Masih dengan kelir biru dan tulisan taksi jadi mahkotanya.
(BACA JUGA: Koleksi Supercar Sule Bikin Ngiler, Sekelas McLaren MP4-12C)
Bagian bawah dan kaki-kakinya gahar.
Pelek sudah bergaya racing mirip mobil-mobil sport super mahal.
Bannya kayak buat dragrace.
Diberi sentuhan tyre sticker biar makin kental racing look-nya.
Selain itu, ground clearance juga tampak semakin pendek alias jadi ceper.
(BACA JUGA: Garang, Toyota Avanza Diurut Kaki-kakinya Jadi 4WD, Lahap Trek Berat Papua)
Sayangnya, modifikasi ini belum ada aslinya, soalnya modifikasi ini masih dalam bentuk digital.
Mungkin, jika modifikasi seperti ini direalisasikan ke dunia nyata bakal bikin susah sendiri.
Soalnya, tiap ada polisi tidur pasti bakal nyangkut, ujung-ujungnya malah gagal nyari penumpang.
Modifikasi taksi Toyota Avanza ini diunggah oleh akun Instagram @joanautodesign.