Jangan Keliru, Waxing dan Nano Coating Buat Bodi Mobil itu Beda

Irsyaad Wijaya - Senin, 30 April 2018 | 12:00 WIB

Ilustrasi salon mobil yang biasanya ada layanan waxing dan nano coating (Irsyaad Wijaya - )

Otomania.com - Banyak cara buat merawat cat mobil agar tetap terlihat mengkilap yakni dengan waxing dan nano coating.

Nah, apa sih bedanya waxing dan nano coating?

Salah satu cara perawatan yang selama ini dilakukan adalah dengan memberi lapisan wax di atas lapisan clear coat.

Dengan lapisan serupa lilin, membuat clear coat lebih terlindungi.

Namun wax sendiri memiliki usai pakai yang singkat.

(BACA JUGA: Cari Aksesoris Krom Buat Mitsubishi Xpander? Nih Daftar Harganya, Mulai Rp 150 Ribuan)

Lapisan wax akan hilang dalam 3-5 kali pencucian mobil.

Dan tentunya, proses waxing perlu kembali dilakukan agar cat tetap terlindungi.

Bila tidak, jamur atau water spot akan mudah hinggap di permukaan cat mobil Anda.

Nah, teknologi nano coating memberikan perlindungan ekstra yang tidak bisa diberikan oleh waxing.

Bentuk nano coating adalah lapisan semacam clear coat, tapi memiliki pori­pori yang jauh lebih kecil dari clear coat cat dari pabrik.

(BACA JUGA: Lihat Manfaat Lain Kaca Helm Retro, Buat Cover Headlamp Motor Custom)

Oleh karena ukuran partikelnya begitu kecil, ia mampu menutup pori-pori pada clear coat dari pabrik dan memberikan lapisan super tipis dengan ikatan kuat.

Efeknya, permukaan cat mobil akan lebih tahan terhadap goresan dan kotoran.