Otomania.com — Kehadiran Low MPV baru Suzuki All New Ertiga cukup membuat Mitsubishi waswas.
Dengan itu konsumen menjadi punya opsi tambahan untuk memilih mobil kelas LMPV.
Meskipun dua bulan pertama tahun ini, raja LMPV adalah Mitsubishi Xpander.
Dimana penjualannya sampai Maret 2018 mencapai 21.972 unit.
(BACA JUGA: Tim Vipers Dilawan, Penjahat Yang Tabrak dan Seret Petugas Pakai Mobil Ditembak Mati)
Menurut Imam Choeru Cahya, Head of Sales and Marketing Group PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), semua harus diwaspadai.
“Kami masih tetap optimistis karena sampai sekarang masih diminati konsumen,” ujar Imam di stan Mitsubishi Hall A, JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Senin (23/4/2018).
Kata Imam, intinya enggak boleh lengah dengan kehadiran kompetitor baru di segmen yang sama di Indonesia ini.
Mitsubishi sudah atur strategi untuk mempertahankan posisi pertama di segmen LMPV.
(BACA JUGA: Tak Kunjung Beres, Pemerintah Harus Cepat Ambil Sikap, Mengakui atau Nolak Ojek Online)
“Permintaan terus meningkat, inden pun masih sekitar tiga bulan. Kami juga akan terus memastikan konsumen bisa dapat unit lebih cepat lagi dari sekarang (tiga bulan),” ucap Imam.