Bentuk Sama, Tapi Amankah Filter Oli Mobil Dipasang ke Motor 250 cc?

Irsyaad Wijaya - Sabtu, 17 Maret 2018 | 19:30 WIB

Subtitusi filter oli mobil untuk motor (Irsyaad Wijaya - )

Otomania.com - Salah satu komponen mesin motor yang juga penting untuk diperhatikan interval waktu penggantianya yakni filter oli. Ternyata filter oli antara motor berkapasitas 250 cc dan mobil bentuknya sama, model tabung.

Karena bentuknya yang sama banyak pemilik motor sport berkapasitas 250 cc yang aplikasikan filter oli mobil untuk tunggangannya. Tapi apakah sebenarnya diperbolehkan?

Menjawab hal itu, Bidoy pemilk KLR Racing, bengkel spesialis Kawasaki jelaskan dengan detail. "Kembali ke prinsip mesin mobil itu putaran mesinnya lebih rendah," terang Bidoy dikutip dari GridOto.com (16/03/2018).

"Di mobil itu 3.000 atau 4.000 rpm aja udah lumayan tinggi, kalau di motor belum apa-apanya itu," sambungnya di Kalisari, Jakarta Timur.

(BACA JUGA: Perhatikan Interval Waktu Penggantian Filter Oli Motor)

Lanjut Bidoy juga katakan bisa pengaruh ke penyaringan oli dan berikan saran. "Ya jelas dong filter oli kan fungsinya untuk menyaring oli dari kotoran di mesin dan punya batas toleransi, mending gunakan filter oli tabung yang khusus motor aja," terang Bidoy.

Jika pakai filter oli mobil, kata Bidoy penyaringan tak akan maksimal karena desain awal dibuat sudah beda. "Bisa bahaya, yang tadinya gram-gram kesaring jadi masuk lagi ke bak oli, bisa bikin baret-baret," lanjutnya