Takut Polisi, Motor Malah Berhenti di Atas JLNT Kasablanka

Fedrick Wahyu - Rabu, 28 Februari 2018 | 11:25 WIB

Gerombolan pemotor berhenti mendadak di jalan non tol Kasablanka karena takut ditilang. (Fedrick Wahyu - )

Otomania.com - Jalan Layang Non Tol (JLNT) kawasan Kasablanka, Jakarta Selatan, menjadi salah satu ruas yang steril dari pengendara sepeda motor. Tapi, meski berkali-kali dirazia polisi, motor-motor masih tampak sering menerabas rambu larangan.

Contoh biker apes, seperti video yang diunggah akun Instagram @jktinfo ini. Dalam video terlihat pengendara motor yang berhenti di jalan tersebut karena sudah dicegat oleh polisi yang siap menilang.

(BACA JUGA: Metode Pengecatan Celup Air, Ending-nya Bikin Ngakak)

Hebohnya, pengendara motor yang lewat JLNT kawasan Kasablanka, Jakarta Selatan itu tak hanya satu atau dua saja, tapi mungkin sampai ratusan.

Para pengendara motor yang tak mau kena tilang itu pun berhenti dan memenuhi jalan. Efeknya, sudah pasti kemacetan pun terjadi.

Hal ini pun banyak dikomentari oleh netizen yang melihat videonya.

@dimaspriyono94 Hahaahaha kaya film kolosal

@nuniek_sha Heran yes.. tiap hari dijaga polisi juga masih nekat aja lewat JLNT..

(BACA JUGA: Kisah Inspiratif, Janda Muda Cantik Tak Malu Jadi Sopir Truk)

@ibiiefebryikbaliswara Ada 2 kekeliruan menurut ane, 1. Pengendara motor yang melanggar karna melintas flyover yang jelas jelas motor dilarang melintas, 2. Polisi sebagai penegak hukum di jalan lebih memilih sikap represif (ditindak di ujung jalan). dibanding preventif (mencegah pengendara naik dari awal flyover)

@ekky14_ Kok gw kesel yaa

Langsung tonton saja videonya:

 

A post shared by JAKARTA INFO (@jktinfo) on