Otomania.com - Osaka Automesse merupakan ajang motorshow yang mengusung tema modification and customize, sudah populer sejak 1997 silam. Hebatnya, tahun ini, akan hadir mobil asal Indonesia, tepatnya datang dari Yogyakarta.
Mobil itu adalah Mercedes-Benz E250 W212 milik Chandra Kenzo. Mercy itu akan diberangkatkan oleh National Modificator & Aftermarket Association (NMAA).
NMAA memilihnya karena mencerminkan tren proper car scene dengan ciri khas yang kental akan budaya Indonesia, sekalihus mengedepankan unsur kustom nan rapi.
(BACA JUGA: Perpaduan Serasi Mitsubishi Xpander Berwajah Nissan X-Trail)
Acara yang berlangsung di gedung INTEX Osaka Jepang itu akan dilaksanakan pada tanggal 10-12 Februari 2018 nanti.
"Bisa dibilang ini adalah mimpi dari seluruh modifikator Indonesia untuk bisa berkiprah di kancah modifikasi internasional," ujar Andre Mulyadi, Founder NMAA pada konferensi pers di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan (25/1/2018).
Berikut galeri foto Mercedes-Benz E250 W212 milik Chandra Kenzo yang akan tebar pesona di Jepang. Spesifikasi dan detail modifikasinya menyusul ya guys!