Otomania.com - Sepertinya sejumlah produsen otomotif khususnya roda empat sedang berlomba-lomba untuk mengahdirkan produknya di Indonesia dalam versi CKD (Completely Knock Down) atau rakitan lokal. Seperti produsen asal Jerman ini, BMW, yang juga berencana menambah produk rakitan lokal di Tanah Air.
Pabrik BMW memanfaatkan fasilitas Gaya Motor dan beralamat di Sunter, Jakarta Utara, dan sebenarnya sudah banyak memproduksi mobil. Produk-produk yang dirakit disini antara lain BMW Seri 3, Seri 5, Seri 7, serta SUV seperti X1, X3, dan X5.
Selebihnya itu masih CBU atau rakitan di Jerman, diantaranya Seri 1, Seri 2, Seri 4, Seri 6, X4 dan Seri Performa M, hingga BMW i-series (i3 dan i8). Tetapi tak akan lama lagi akan ada penambahan produk yang meluncur dan dirakit lokal.
(BACA JUGA: BMW Indonesia Tambah Varian yang Lahir dari Sunter)
Apa alasannya? Hal itu dijawab oleh Jodie O'tania, Vice President of Corporate Communications BMW Group Indonesia, dia mengatakan alasan kuatnya karena banyak kompalin dari konsumen yang keluhkan proses inden yang terlalu lama.
"Waktu tunggu konsumen untuk model CBU sekitar enam bulan, tetapi kalau untuk produksi lokal bisa lebih cepat diterima konsumen," tutur Jodie.
Jodie juga memastikan produk yang dirakit secara lokal di Indonesia tak akan ada perbedaan seperti yang dirakit di Jerman, kenyamanan dan keselamatan tetap menggunakan standar Eropa. Namun ada beberapa penyesuaian dengan iklim Indonesia yaitu masalah mesin dan beberapa part lain.