Tiger Revo Kustom dari Solo Diajak Berenang dan Foto

Fedrick Wahyu - Minggu, 10 Desember 2017 | 10:05 WIB

Motor Tiger Revo 2007 hasil besutan Rico Anggi (Fedrick Wahyu - )

Otomania.com - Hal gila dari seorang builder tak hanya soal ide liar merombak sepeda motor, tetapi juga kegiatan yang dilakukan setelahnya. Contohnya pemodifikasi asal Solo dan Honda Tiger Revonya ini.

Sang pemilik motor dengan akun Instragram @ricoanggi merombak Honda Tiger Revo lansiran 2007 dengan konsep streetfighter bertema transformers. Garapannya diselesaikan BreeCustom di Solo, Jawa Tengah.

(BACA JUGA: Motor Keren "Builder" Kustomfest Indonesia yang Mejeng di Jepang)

Part-part yang digunakan di motor ini pun bukan barang biasa, melainkan komponen yang bisa dibilang cukup mahal. Mulai dari pelek, suspensi, hingga pemilihan bodi.

Instagram/@ricoanggi
Motor Tiger Revo 2007 hasil besutan Rico Anggi

Tapi, paling menarik adalah saat Rico melakukan hal gila dengan memasukkan motornya ke dalam air lalu berfoto. Dia membawa sepeda motornya ke Umbul Ponggok, Klaten.

Mau tau proses memasukkan motor ke dalam airnya? Tonton saja video ini.