Nggak Bisa Beli Honda Civic Type R, Boyong Mesinnya Saja Dulu

Donny Apriliananda - Selasa, 31 Oktober 2017 | 15:19 WIB

Honda jual mesin Civic Type R secara glondongan (Donny Apriliananda - )

Otomania.com - Bisa jadi, buat sebagian orang, Honda Civic Type R tak ubahnya sebagai mobil impian. Tapi, untuk memboyongna ke garasi rumah butuh dana yang tak sedikit. Harganya di atas rata-rata mobil sport sekelas.

Honda punya solusi buat yang merasa berat di ongkos. Diumumkan bahwa mesin Civic Type R akan dijual gelondongan, dan siap dibawa ke SEMA Show 2017.

Mesin itu memiliki konfigurasi empat silinder berkapasitas 2.000 cc turbochaged, sama seperti yang terpasang pada Civic Type R versi utuh dengan bodi dan segenap fitur canggihnya.

Kemampuan menyemburkan tenaga mencapai 306 tk dan torsi 399,9 Nm, mesin berkode K20C1 ini jelas bikin ngiler.

Tapi dengan didaulatnya Honda Perfomance Divison (HPD) sebagai sarana penjualan mesin ini, artinya pembelian mesin seharusnya ditujukan khusus untuk keperluan balap.

Untuk bisa mendapatkan mesin ini disinyalir akan lebih sulit dan ribet, apabila pembeli menginginkannya untuk dipasang pada mobil harian.

Tapi kalau memang mengincarnya untuk kepelruan balap, siapkan dana 6.519 dollar AS, setara sekitar Rp 88,5 juta.