Menteri ESDM Ignasius Jonan Jajal dan Pesan Motor Listrik Viar Q1

Donny Apriliananda - Selasa, 31 Oktober 2017 | 11:12 WIB

Menteri ESDM, Ignasius Jonan tes Viar Q1 (Donny Apriliananda - )

Otomania.com – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) RI Ignasius Jonan kembali mengetes motor listrik di kantornya. Setelah Gesits beberapa waktu lalu, kini giliran Viar Q1 yang juga merupakan produk lokal.

Pengetesan dilakukan di halaman kantor kementerian ESDM, Jl Medan Merdeka Selatan, Senin (30/10/2017). Jonan melakukan beberapa kali putaran di halaman, dan berkomentar kalau motor yang dicobanya sangat ringan.

"Enteng banget, cocok buat ibu-ibu ini. Produk baru yang nanti jadi tren, kalau banyak yang bikin bagus buat persaingan," ujar Jonan.

Mengenai kapasitas baterainya yang sanggup berjalan sejauh 60 km setelah diisi selama 5 jam, Jonan berpendapat kalau itu sudah cukup.

Dio
Menteri ESDM Ignatius Jonan
"60 km jauh lho, apalagi kalau di DKI lumayan jauh sih ya, sudah bisa PP (dari rumah) ke kantor. Bisa saja sampai 100 km atau 150 km, tapi kapasitas baterai harus diganti lebih besar, nanti bisa mengorbankan harganya," ucap Jonan.

Pesan 1 Unit
Jonan mengatakan kalau dirinya belum bisa membandingkan antara Gesits dan Viar Q1. Gesits dikatakannya masih purwarupa, dan tidak bisa dikomparasi dengan motor yang sudah diproduksi.

Meski begitu Jonan mengaku sudah memesan satu unit Viar Q1 untuk keperluan pribadi. "Beli satu, saya kira ini bakal jadi tren baru di masyarakat untuk menggunakan sepeda motor listrik," kata Jonan.

Jonan juga menyarankan kepada pegawai di Kementeriaan ESDM untuk mengunakan motor listrik, karena mendukung program kendaraan emisi rendah oleh pemerintah.