Sepeda Motor Sport Apa yang Terlaris Sedunia?

Donny Apriliananda - Senin, 23 Oktober 2017 | 07:15 WIB

Yamaha V-Ixion (Donny Apriliananda - )

Otomania.com - Yamaha V-Ixion menjadi salah satu model sepeda motor yang bisa dikatakan cukup fenomenal. Model ini menjadi pionir motor injeksi saat itu, lalu diikuti dengan model serta merek lain yang bikin motor injeksi beramai-ramai.

Meluncur pada 2007, yang artinya Yamaha V-Ixion sudah berusia 10 tahun alias satu dekade. Populasinya bahkan diklaim sudah lebih adri 2 juta unit.

”Mungkin dia menjadi motor sport paling banyak terjual di seluruh dunia. Itulah kenapa kami membuat perayaan ulang tahun V-Ixion 1 dekade lebih meriah sebagai apresiasi,” kata Eddy Ang, Deputy GM Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), Sabtu (12/10/2017).

Kunci Bertahan
Di tengah gempuran merek lain yang makin berpenetrasi untuk head to head dengan V-Ixion, nyatanya YIMM masih bisa menjual motor ini dengan baik, meski tak sebanyak dulu. Eddy mengatakan bahwa image V-Ixion masih sangat kuat.

Selain menjadi pionir motor injeksi, motor ini juga dilegkapi dengan penggunaan suku cadang yang diperoyeksikan untuk jangka panjang. Selain irit, Eddy mengatakan, V-Ixion juga awet.

”Teknologi yang kami buat buat adalah terobosan waktu itu. Mungkin V-Ixion adalah sport nakedpertama yang berbeda, lain dari biasanya. Hingga versi terakhir kami sertakan teknologi VVA dan slipper clutch,” kata Eddy.