Jakarta, Otomania.com - Peristiwa kecelakaan Aston Martin DB9, Rabu (20/9/2017) di kawasan Harmoni Jakarta Pusat menjadi perhatian banyak netizen. Ini setelah foto-foto mobil mewah tersebut tersebar di media sosial.
Banyak yang penasaran apa saja kerusakan yang dialami mobil berharga miliaran rupiah tersebut. Dari informasi yang bereda, mobil tersebut bahkan masih bisa digunakan si pemilik untuk mengevakuasi mobilnya ke tempat aman.
"Jadi memang terlihat parah tapi tidak terkena bagian mesin. Kerusakan pada bumper, kap mesin dan grille saja," ucap Dito Mulyawadi, dari Aston Martin Jakarta Service Center saat dihubungi Otomania, Kamis (21/9/2017).
Alasan tabrakan tersebut tidak berpengaruh ke mesin antara lain karena teknologi crumple zone Aston Martin melindungi tenaga tabrak dari bagian depan. Selain itu jarak antara mesin dan bagian depan memang cukup jauh.
Baca : Berburu Mobil Mewah di Libur Lebaran
"Mesin Aston itu dibenamkan agak ke dalam, ke bagian belakang karena mengejar keseimbangan bobot. Jadi mesin tidak rusak sama sekali, makanya masih bisa jalan," ucap Dito.
Kerusakan yang dialami DB9 kemarin selain eksterior adalah radiator. Pihak Aston Martin Indonesia biasanya menanyakan apakah suku cadang ii akan diperbaiki atau diganti baru.
"Konsumen Aston biasanya memilih yang opsi ganti baru. Mereka tidak perhitungan soal dana, maunya beres tidak ada masalah ke depannya," ucap Dito.
Saat ini DB9 yang ringsek tersebut sudah berada di bengkel Aston Martin Jakarta. Selanjutnya mobil tersebut sedang menunggu estimasi dan beberapa suku cadang yang didatangkan dari Inggris.