Makassar, Otomania.com - Xpander merupakan small MPV terbaru Mitsubishi yang langsung mendapatkan tempat di hati masyarakat Indonesia. Secara kapasitas penumpang, sama seperti rival di kelasnya, Avanza, Mobilio, Xenia, Ertiga, dan Confero, yaitu tujuh orang.
Selain memiliki tampilan luar dan dalam yang begitu bagus, menurut Rifat Sungkar, Brand Ambassador Mitsubishi, Xpander masih punya banyak keunggulan. Paling penting, nilai plus tersebut sesuai dengan karakter masyarakat Indonesia.
"Sebagai mobil keluarga, punya banyak tempat penyimpanan botol dan barang, serta tempat mengecas daya baterai ponsel," kata Rifat di Makassar, pekan lalu.
Secara keseluruhan, tempat penyimpanan barang di kabin Xpander berjumlah 19, terdiri dari 16 untuk menyimpan botol, dan sisanya seperti kaleng, dan lain sebagainya.
Baca juga: Motor Lawan Arah Terulang Lagi di JLNT
Bahkan, yang tidak kalah penting punya tempat mengecas baterai handphone. Posisinya terdapat di bagian depan, jok tengah, hingga belakang.
"Jadi tidak perlu takut kekurangan tempat mengecas baterai ponsel. Ini sangat Indonesia sekali, dan memang dibutuhkan oleh keluarga di Indonesia," ujar Rifat.
Semua itu, kata Rifat merupakan kebutuhan pengguna mobil keluarga di Indonesia. Selama tiga tahun melakukan pengembangan, dan hasilnya Xpander diterima dengan baik oleh masyarakat.
Total penjualan dari pertama diluncurkan pada 10 Agustus 2017 hingga awal bulan ini sekitar 15.000 unit. Pengiriman ke tangan konsumen mulai dilakukan awal Oktober 2017 secara bertahap ke seluruh Indonesia.