Komunitas Datsun Rayakan Hari Jadi Ketiga

Setyo Adi Nugroho - Senin, 18 September 2017 | 19:35 WIB

Semarak ulang tahun komuitas Datsun Go pada Jambore Nasional kedua (Setyo Adi Nugroho - )

Jakarta, Otomania.com - Berbagai cara dilakukan komunitas otomotif untuk merayaan hari jadinya. Komunitas Datsun GO+ Community Indonesia (DGCI) mengadakan jambore nasional yang kedua untuk merayakan hari jadinya yang ketiga.

Komunitas pengguna Datsun ini mengusung tema "Satu Ikan, Berjuta Pesan DGCI untuk Nusantara". Acara yang diselenggarakan di Jatiluhur, Purwakarta, Minggu (17/9/2017) ini diikuti hampir 2.000 anggota komunitas tersebut.

Chapter Purwakarta sebagai penyelenggara kegiatan ini yang juga memperingati ulang tahun pertamanya, bersama Pengurus DGCI Pusat (PDP) mempersiapkan segala sesuatu dari acara sampai konsumsi.Acara ini begitu semarak dengan kehadiran anggota dari lebih 40-an perwakilan wilayah dari jumlah total 62 Regional (provinsi)/ Chapter (kabupaten/kota) yang tersebar di pelosok Nusantara.

"Semoga DGCI terus dapat membentangkan sayap demi terwujudnya cita-cita bersama seiring dengan kemajuan Indonesia saat ini. Mari kita jaga bersama kesatuan NKRI dengan cara kita tanpa membeda-bedakan dari mana, siapa dan dimana kita tinggal," ucap Ketua Umum DGCI, Ucok Charles Kairupan dalam keterangan resminya, Senin (18/9/2017).

Baca : Komunitas Toyota Calya Rayakan Milad Pertama

Acara ini menghadirkan beragam kegiatan antara lain beragam permainan, donor darah, tari-tarian daerah, santunan anak yatim, pelestarian lingkungan dengan pembagian bibit pohon kepada anggota yang hadir serta penyebaran 25 kilo bibit ikan di waduk Jatiluhur.

"Harapannya DGCI tidak hanya jadi komunitas yang sekedar berkumpul atau membicarakan dunia otomotif saja namun juga mampu bermanfaat pada masyarakat dan lingkungan. Selain itu dengan semangat kekeluargaan , persaudaraan dan kebersamaan mampu menyatukan segala perbedaan antar anggota," ucap ketua panitia kegiatan HUT ke-3 dan Jamnas 2, Asep Komara.

Baca: Bayar di Gerbang Tol Masih Bikin Bingung

Komunitas yang datang selain dari Lampung dan Chapter se-Jawa Barat juga dihadiri perwakilan Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, Papua, Lombok, Bali, se-Jawa Timur, Jakarta, Bogor Kota dan Kabupaten, Depok, Tangerang, Bekasi, Cilegon, Pandeglang, Serang sampai Rangkasbitung hadir menyemarakkan kegiatan ini.

DGCI
Semarak ulang tahun komuitas Datsun Go pada Jambore Nasional kedua