Servis di Bengkel Mitra Suzuki, Garansi Aman

Aditya Maulana - Sabtu, 19 Agustus 2017 | 11:35 WIB

Diler baru Suzuki dibuka di Yogyakarta. (Aditya Maulana - )

Tangerang, Otomania.com - Pengguna sepeda motor dan mobil Suzuki kini bisa melakukan servis rutin di bengkel mitra. Namun, jangan berpikir garansi atau fasilitas gratis oli serta jasa hangus, karena semuanya diberikan seperti di tempat resmi.

Dijelaskan Riecky Patrayudha, Head of Service PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) fasilitas yang diberikan di bengkel resmi dengan mitra tetap sama. "Hanya garansi pengecatan saja yang tidak bisa diklaim," kata Riecky di ICE, BSD, Tangerang, Jumat (19/8/2017).

Meskipun statusnya dari bengkel umum menjadi mitra, tetapi fasilitas seperti mekanik hingga ketersediaan suku cadang tidak dibeda-bedakan, bahkan diwajibkan juga setiap pelanggan menggunakan onderdil orisinil.

"Kami suplai onderdil resmi kami kepada para bengkel mitra. Sehingga semuanya tetap terjamin, dan garansi tetap bisa berjalan," ujar Riecky.

Lanjut Riecky, konsumen bisa dengan mudah mengetahui mana bengkel mitra atau bukan. Paling utama, disediakan papan nama dan semua karyawan menggunakan seragam Suzuki.