Jakarta, Otomania.com - Toyota Avanza masih memimpin di segmen low multi purpose vehicle (LMPV) Indonesia. Total penjualan sejak pertama diperkenalkan akhir 2003 hingga sekarang sudah mencapai 1,6 juta unit.
Pengguna mobil dengan julukan sejuta umat itu cukup beragam. Mulai anak muda, orang yang sudah berkeluarga, hingga kalangan komunitas dari berbagai profesi.
Bicara mengenai mesin, pengguna setia Avanza yang tergabung dalam Veloz Community (Velozity), Didi Soenaryadi mengaku sangat puas. Selain bertenaga, berkat teknologi Dual VVT-i sangat irit bahan bakar minyak (BBM).
"Jangan ditanya lagi kalau soal mesin, kalau turing kita sebagai sopir yang capek, kalau mesin selalu tidak mengalami masalah," kata Didi saat berbincang dengan Otomania.com di kawasan SCBD, Kamis (27/7/2017).
Didi yang juga Ketua Umum Veloz Community ini akan melakukan turing lintas negara, yaitu dari Pontianak, ke Malaysia dan berakhir di Brunei Darussalam. Kegiatan itu juga sekaligus untuk membuktikan ketangguhan mesin Avanza.
"Kalau saya rasa tetap sama tidak akan mengalami masalah juga. Tetapi tetap kita lakukan pengecekan sebelum nanti berangkat, karena itu merupakan hal yang paling penting sebelum mulai perjalanan," ujar Didi.
Perjalanan yang akan ditempuh Didi dan juga teman-teman dari Velozity lainnya, kurang lebih 3.000 km.