Address Jadi "Bunglon", Cara Suzuki Incar Konsumen Milenial

Febri Ardani Saragih - Selasa, 25 Juli 2017 | 17:19 WIB

Suzuki Address Playful diperkenalkan di Jakarta Fair 2017 (Febri Ardani Saragih - )

Jakarta, Otomania.com – Suzuki Indomobil Sales (SIS) sedang mencoba cara lain menyegarkan produk skutik Address. Varian baru ditambah yaitu Address Playful untuk konsumen muda yang enerjik, percaya diri, dan ingin menunjukan eksistensi.

Konsumen yang membeli Address FI (standar) ditawarkan lima pilihan warna bodi, tapi kalau Address Playful punya 10 pilihan warna. Kesepuluh warna itu adalah Stronger Red, Aura Yellow, Fresh Green, Macho Bright Blue, Majestic Gold, Dark Grey, Brilliant White, Hyper Pink, Luminous Orange, dan Ice Silver.

Otomania
Aksesori cover bodi pilihan warna untuk Address Playful
Konsumen Address Playful bisa memilih warna yang cocok disesuaikan keinginan. Namun, biar bisa lebih sesuai kondisi dinamis, Address Playfull juga bisa jadi bunglon.

SIS menyediakan 10 pilihan warna itu sebagai aksesori panel bodi, jadi konsumen bisa membelinya lalu gonta-ganti warna terserah suasana hati. Aksesori panel bodi itu meliputi frame cover, handle cover, leg shield, stripping set, ornament chrome silver di muffler cover.

“Jadi memang Address Playful ini untuk segmen ‘milenial’ (usia 17 - 37 tahun). Kami coba fokus kea rah sana dulu,” kata Market Relation Manager SIS 2W Banggas Pardede, di Bogor, Kamis (20/7/2017).

Menurut Banggas, model motor Suzuki membutuhkan kemasan lebih segar agar bisa menjangkau konsumen lebih luas. 

Address Playful dijual Rp 15,2 juta, lebih mahal Rp 350.000 dari Address FI. Paket aksesori panel bodi warna dijual Rp 1,9 juta.