Honda Belum Mau Bawa Freed Lagi ke Indonesia

Aditya Maulana - Senin, 24 Juli 2017 | 09:05 WIB

Honda Freed generasi kedua mulai dijual di pasar Jepang. (Aditya Maulana - )

Surabaya, Otomania.com - Honda sudah tidak menjual Freed sejak Juni 2016. Produksinya di pabrik Karawang, Jawa Barat dihentikan, dan sampai sekarang generasi terbarunya belum juga dihadirkan untuk konsumen di Indonesia.

Padahal, di Jepang Freed model terbaru meluncur sudah lama. Tetapi, Honda sampai sekarang belum juga membawa pesaing Toyota Sienta itu. Lantas, masih adakah peluang itu?

"Untuk sekarang ini kami belum punya rencana membawa Freed lagi ke Indonesia," ucap Jonfis Fandy, Direktur Pemasaran dan Purna Jual Honda Prospect Motor (HPM) saat berbincang dengan Otomania.com di Surabaya, Jawa Timur, akhir pekan lalu.

Menurut Jonfis, pasarnya tidak berkembang, padahal Freed sudah tidak ada tetapi kompetitor jualannya sejak awal sampai sekarang hanya di angka 1.000-2.000 unit per bulan.

"Kecuali kalau pasarnya besar dan kami bisa menjual lebih dari itu, mungkin akan kita pertimbangkan lagi," ujar Jonfis.

Sekarang ini, lanjut dia HPM fokus menggarap segmen low multi purpose vehicle (LMPV) dan sport utility vehicle (SUV). Kedua segmen iti yang punya potensi besar di pasar otomotif nasional ke depannya.

Freed itu sendiri mulai dijual di Indonesia pada 2009, permintaan pasar mulai menurun di 2014. Selain Jepang, Indonesia ditunjuk sebagai basis produksi untuk pasokan ke negara di kawasan Asia Tenggara.