Kosmetik Hyundai Grand i10X Buatan Indonesia

Febri Ardani Saragih - Minggu, 16 Juli 2017 | 09:02 WIB

Hyundai Indonesia perkenalkan penyegaran i10 dalam varian GLX dan X (Febri Ardani Saragih - )

Jakarta, Otomania.com – Mobil kota Hyundai Grand i10 pertama kali diperkenalkan pada 2014 di Indonesia. Lantas dua tahun kemudian Hyundai Mobil Indonesia (HMI) meluncurkan varian tambahannya yaitu Grand i10X bergaya crossover dengan kosmetik yang dirancang sendiri.

Kosmetik alias aksesori itu berupa kit bodi ditambah lower protector dan skid plate di bagian bemper. Hasilnya, Grand i10X yang punya ground clearance lebih tinggi ketimbang Grand i10 itu jadi tampil lebih maskulin.

Deputy Marketing Director Hyundai Mobil Indonesia (HMI) Hendrik Wiradjaja, menjelaskan, Grand i10X merupakan produk global, namun biar lebih pas masuk ke pasar dalam negeri, perlu ada penyesuaian desain.

“Tahun lalu, kami dapat sorotan positif (dari perwakilan Hyundai di beberapa negara) karena desain Grand i10X. Karena terobosan, itu desainnya kami bikin sendiri,” ucap Hendrik, Jumat (14/7/2017).

Sebelum Suzuki Ignis muncul, hanya Grand i10X yang menawarkan konsep mobil kota bercita rasa crossover. HMI rencananya bakal meluncurkan desain baru Grand i10 dan Grand i10X di Gaikindo Indonesia International Auto Show pada Agustus mendatang.

Otomania-Stanly Ravel
Tampilan gagah Hyundai Grand i10X.