Jakarta, Otomania.com - Banyak ragam cara dilakukan sebuah komunitas otomotif memperingati hari jadinya. Komunitas Toyota Etios Valco Club Indonesia (TEVCI) Tangerang menggelar acara perayaan ulang tahunnya yang jatuh pada 15 Mei lalu dengan bakti sosial.
TEVCI Tangerang menghelat kegiatan buka puasa bersama dengan anak yatim di Panti Asuhan Islamic Village, Kelapa Dua, Karawaci Tangerang, Sabtu (17/6/2017) lalu. Acara ini dihadiri oleh 20 anak panti dan tiga pengurus serta member TEVCI Chapter Tangerang.
Mengusung tema "Dekatkan Diri dengan Sesama di Ramadan 1438H", acara ini juga dilakukan seremoni ulant tahun seperti tiup lilin, kuis, berbagai permainan, tausyiah, sholat berjama’ah serta buka bersama bareng para santri.
"Harapannya dengan adanya event ini, akan secara kontinyu dilaksanakan disetiap momen sehingga kepedulian terhadap saudara-saudara kita yang membutuhkan akan selalu tertanam," ujar Ugie Sugiant, Ketua Tevci Tangerang yang juga sebagai ketua penyelenggara acara ini.
Ugie mengklaim bahwa seluruh kegiatan yang digelar TEVCI Chapter Tangerang umumnya bersifat baksos tapi sesekali diselipi denga turing jarak pendek dan family gathering.
Selain itu, tambah Ugie, TEVCI Tangerang bisa lebih besar dan lebih eksis untuk menggelar berbagai kegiatan baik hobi, edukasi, maupun sosial, sehingga dapat membangun sensitifitas member terhadap sesama di masa depan.