Rest Area dan Jalan Tol Masih Dipadati Kendaraan

Setyo Adi Nugroho - Rabu, 28 Juni 2017 | 13:38 WIB

Kondisi restarea KM 57 arah Timur pulau Jawa masih dipadati kendaraan (Setyo Adi Nugroho - )


Jakarta, Otomania.com – Kondisi lalu lintas di sepanjang jalan tol arah Cikampek, Rabu (28/6/2017) masih mengalami kepadatan. Dari pantauan langsung Otomania pukul 12.00 WIB, kendaraan yang menuju arah Timur masih memanfaatkan waktu libur panjang Lebaran untuk bepergian ke luar kota.

Kepadatan terjadi juga di rest area sepanjang jalur ke arah Timur seperti di KM 32 dan KM 57 yang maasih dipadati mobil-mobil pribadi. Pantauan pada rest area di arah sebaliknya kepadatan volume kendaraan masih normal.

Kepadatan jalan tol ini juga ditambah dengan ditemuinya truk-truk besar yang sudah mulai beroperasi. Para operator truk pengangkut ini sebelumnya dilarang beroperasi untuk kelancaran arus mudik.

Pada rest area KM 57 yang dipadati dengan beberapa bengkel siaga masih ramai didatangi oleh pemilik kendaraan yang memeriksakan kondisi kendaraannya. Permasalahan seperti ganti kampas rem, pemeriksaan cairan mesin kendaraan jadi layanan yang paling banyak diminta para pemilik kendaraan.

Puncak arus mudik diperkirakan akan terjadi pada H+3 dan H+4 atau Kamis dan Jumat (29-30 Juni 2017). Dari jumlah kendaraan yang masuk gerbang tol Palimanan hingga pukul 12.00 WIB, kendaraan yang masuk dari arah Timur atau Jawa sejumlah 6.758 unit. Pihak pengelola jalan tol membuka 12 gerbang keluar dan 13 gerbang masuk untuk kelancaran antrian pada gerbang tol.