Ini Waktu Tepat untuk Kembali ke Jakarta

Setyo Adi Nugroho - Selasa, 27 Juni 2017 | 07:11 WIB

Kendaraan pemudik terpantau ramai keluar di Gerbang Tol Salatiga, Salatiga, Jawa Tengah, Rabu (21/6/2017). Pemudik berasal dari Jalan Tol Bawen-Salatiga yang sudah difungsionalkan pada H-7. (Setyo Adi Nugroho - )

Jakarta, Otomania.com – Libur Lebaran yang berlangsung hingga pekan depan baiknya tidak digunakan sepenuhnya di kampung halaman terutama bagi pemudik. Ini karena puncak arus balik diperkirakan akan berlangsung pada H+4 Lebaran atau 30 Juni 2017 mendatang.
Jasa Marga memprediksi pada puncak arus balik tersebut akan mencapai 110 ribu kendaraan.

Untuk itu pemudik diharapkan dapat kembali ke Jakarta lebih cepat untuk menghindari penumpukan kendaraan di gerbang tol seperti Cikarang Utama.

“Kami harap pengguna jalan dapat berpartisipasi aktif mewujudkan arus balik yang nyaman dan aman. Kami harap pemudik bisa kembali lebih awal di pertengahan minggu ini sebelum tanggal 29 Juni,” ucap Dwimawan Heru, AVP Corporate Communication Jasa Marga dalam keterangan resminya.

Dari informasi yang dihimpun, H+4 Lebaran juga menjadi waktu kendaraan besar seperti truk pengangkut barang mulai beroperasi. Dipastikan kondisi ini akan mempengaruhi perjalanan para pemudik yang kembali ke Jakarta.

Guna menghindari lonjakan kendaraan arus balik, Jasa Marga akan melakukan langkah-langkah pencegahan. Antara lain mengotimalkan gardu di gerbang Cikarang Utama menjadi 30 gardu serta diskon tarif 20 persen hingga H+6.

Pada wilayah rest area akan diberlakukan buka tutup lalu lintas serta pemberlakuan contra flow di KM 65, KM 50, dan KM 28 sampai KM 22 arah Jakarta yang disesuaikan kondisi di lapangan. Selain itu pengalihan pintu keluar melalui gerbang tol Cikarang Barat 2 lalu masuk kembali ke Cikarang Barat 4, juga sesuai kondisi di lapangan.

Pada KM 66 sampai KM 62 pada proyek Jakarta Cikampek Elevated dapat digunakan sebagai tambahan jalur. Selain itu akan disiapkan kantung parkir pada KM 58 dan KM 34 arah Jakarta guna mengantisipasi kepadatan di rest area.