Komunitas Innova Bantu Masyarakat Baduy Luar

Setyo Adi Nugroho - Rabu, 31 Mei 2017 | 04:01 WIB

Innova Community bantu masyarakat Baduy Luar (Setyo Adi Nugroho - )


Jakarta, Otomania.com - Komunitas pengguna Toyota Innova, Innova Community (IC), kembali mengadakan kegiatan sosial bagi masyarakat yng terkena musibah. Pada Kamis, (25/5/2017) lalu, IC chapter Tangerang mengadakan bakti sosial memberikan bantuan pada warga Baduy Luar yang rumahnya hancur karena musibah kebakaran.

Bantuan yang diberikan berupa barang-barang logistik kebutuhan sehari-hari untuk membantu kehidupan warga yang terdampak di kampung Cisaban. Kebakaran di kampung Cisaban, kawasan Baduy Luar, membuat 84 rumah warga dan lumbung padi mereka hangus terbakar, Rabu (24/05). Sebanyak 105 kepala keluarga dan 365 lebih jiwa harus mengungsi ke kampung-kampung sekitar.

“Pertama, kami seluruh member IC turut prihatin atas kebakaran yang terjadi. Kami ingin menyampaikan bantuan berupa logistik kebutuhan dasar yang di butuhkan pengungsi terutama lansia dan balita, semoga bisa membantu kehidupan sementara warga terdampak” ujar Sisca, Ketua Harian Innova Community Pusat dalam keterangan resminya.

Acara diawali dengan persiapan barang-barang logistik oleh member Tangerang dan Serang. Setelah itu member dengan empat kendaraan berangkat ke Baduy Luar dengan menempuh perjalanan dalam waktu kurang lebih 5 jam. Selama perjalanan, sesuai komitment IC, selalu mengutamakan safety driving.

Sampai di posko bantuan korban kebakaran kampung Cisaban, rombongan disambut oleh Jarot selaku wakil dari tokoh masyarakat dan Mohammad Redi, Kapolsek Lebak, untuk secara simbolis menerima bantuan dari IC.

"Harapan kami, sambil menunggu proses pemulihan pembangunan desa mereka, kehidupan mereka terus terjaga,” ujar Ridwan, Ketua Chapter IC Tangerang.