Jakarta, Otomania.com - Harga Mazda CX-3 yang kini di pasarkan di Indonesia, yaitu Rp 388 juta (Touring), dan Rp 435 juta (Grand Touring). Banderol itu lebih murah Rp 11 juta dan Rp 24 juta, jika dibandingkan dari harga normal.
Aslinya, sport utility vehicle (SUV) kompak Mazda itu dibanderol Rp 399 juta (Touring) dan Rp 459 (Grand Touring). Masa harga promo itu berlaku sejak pertama diluncurkan, hingga akhir Mei 2017 ini.
Lantas, apakah mulai Juni 2017 harganya kembali kesemula? Menurut Sales Marketing & Public Relations Director Eurokars Motor Indonesia (EMI) Ricky Thio, semuanya belum ditentukan lagi.
"Nanti akan kita informasikan lagi pada waktunya, sekarang masih harga Rp 388 juta - Rp 435 juta," ujar Ricky kepada Otomania.com melalui pesan singkat, Senin (29/5/2017).
Ricky mengaku, permintaan terhadap CX-3 masih cukup tinggi, bahkan selama IIMS 2017 berhasil menjadi tulang punggung kedua setelah Mazda2.
Mazda2 berkontibusi 92 unit, sedangkan CX-3 62 unit, dan CX-5 56 unit. Sementara Biante 34 unit dan Mazda6 6 unit.