Jakarta, Otomania.com – Belum sempat Dastun merespon kehadiran Daihatsu Sigra dan Toyota Calya, yang jadi rival MPV GO+, sudah muncul lagi Daihatsu Ayla dan Toyota Agya dengan tawaran mesin berkapasitas sama seperti hatchback GO, yaitu 1.2L.
Ayla 1.2L dan Agya 1.2L meluncur pada April lalu. Hingga saat ini pihak Datsun Indonesia mengatakan memantau perkembangan penjualannya.
Indriani Hadiwidjaja, Head of Datsun Indonesia mengatakan dampak kelahiran dua model baru itu belum terasa, sebab penjualannya baru saja dimulai.
Bisa jadi Ayla 1.2L dan Agya 1.2L bakal mengganggu seperti Calya dan Sigra pada GO+. Kekhawatiran juga bertambah sebab Dastun selama ini belum menawarkan pilihan transmisi otomatis.
“Tapi ya baru sebulan, jadi kami tidak bisa bilang dampaknya sebesar apa,” kata Indriani di Yogyakarta, Sabtu (13/5/2017).
Dari spesifikasi mesin Ayla 1.2L dan Agya 1.2L menghasilkan tenaga yang sama yaitu 88 PS dan torsi 108 Nm. Sedangkan GO mengusung mesin 1.2L dengan tenaga 68 PS dan torsi 104 Nm. GO kalah soal pilihan fitur, namun harganya lebih murah.