Kagum Sama Interior Mitsubishi Outlander Sport

Aditya Maulana - Sabtu, 13 Mei 2017 | 08:42 WIB

Mitsubishi Office to Office. (Aditya Maulana - )

Jakarta, Otomania.com - Kegiatan Office to Office yang diadakan oleh Kompas.com dan Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), memberikan kesempatan kepada pegawai kantor untuk menjajal Outlander Sport dan Mirage. Kali ini diadakan di kantor Kudo, di Radio Dalam, Jakarta Selatan.

Semua yang mencoba kedua model Mitsubishi itu merasa senang karena punya pengalaman baru. Salah satunya, Eki yang mengaku kagum dengan interior Outlander Sport.

"Saya paling suka dengan panoramic sunroof, jadi bisa memberikan pengalaman menarik ketika berkendara," kata Eki belum lama ini.

Hal menarik lain, kata dia sport utility vehicle (SUV) itu sudah didukung fitur hiburan yang cukup komplet. Sepanjang perjalanan bisa menikmati musik kesukaan, tanpa perlu repot mengaplikasikannya karena sangat mudah.

KompasOtomotif-Aris Harvenda
Bersandar di jok belakang Mitsubishi Outlander Sport facelift kini lebih nyaman


"Selain radio, kita bisa putar musik kesukaan yang ada di ponsel, caranya juga tidak repot," ujar dia.

Tempat duduk, dan desain interior juga dinilai cukup bagus. "Intinya saya sangat suka sekali dengan tampilan interiornya. Duduk juga nyaman," ucap Eki.