Jakarta, Otomania.com - Tak dapat dipungkiri kalau kendaraan multi guna bawah (LMPV) 7-penumpang dan mobil murah (low cost green car/LCGC) jadi pasar paling besar di Indonesia. Produsen yang punya dua model itu, ikut merasakan kesuksesannya.
Semgen LMPV 7-penumpang, diikuti merek Daihatsu, Honda, Suzuki, dan Toyota, dan yang akan mulai, Mitsubishi pada akhir tahun ini. Sedangkan mobil murah, Daihatsu, Datsun, Honda, Suzuki, dan Toyota.
Prijono Sugiarto, Presiden Direktur PT Astra International Tbk pun mengakui bahwa kedua segmen itu merupakan ciri khas dari pasar Indonesia.
"Kalau mau sukses harus punya dua model di segmen itu," kata Prijono saat berbincang dengan Otomania.com di arena IIMS 2017, JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat belum lama ini.
Menurut dia, kedua segmen itu pasarnya begitu besar. Bahkan, Astra selalu menjadi pencetus di kelas baru, dan sudah terbukti sampai sekarang berkembang terus.
"Karena selain mampu menampung banyak penumpang, harganya juga relatif terjangkau buat masyarakat menengah ke bawah," ujar Prijono.
Melihat persaingan yang semakin ketat, Prijono tetap menilai positif. Kata dia, justru masyarakat akan lebih banyak pilihan ketika ingin membeli mobil baru.
"Semuanya kita anggap teman, tidak harus gimana-gimana. Yang perlu ditekankan, kita (Astra) selalu menjadi pencetus," kata dia.