Toyota Payungi Dua Komunitas Baru, Sienta dan Calya

Febri Ardani Saragih - Minggu, 7 Mei 2017 | 21:05 WIB

Toyota Sienta Community Indonesia (Tosca) dan Komunitas Toyota Calya Indonesia (KTCI) diresmikan menjadi bagian dari Toyota Owners Community (TOC), di Indonesia International Motor Show (IIMS) pada Rabu (3/5/2017). (Febri Ardani Saragih - )

Jakarta, Otomania.com – Toyota Owners Community (TOC) sebagai wadah besar berbagai komunitas pemilik mobil Toyota meresmikan dua anggota baru, yakni Toyota Sienta Community Indonesia (Tosca) dan Komunitas Toyota Calya Indonesia (KTCI).

Peresmian itu dilakukan di stan Toyota di Indonesia International Motor Show (IIMS) pada Rabu (3/5/2017).

Tosca sudah berdiri sejak 30 Oktober 2016, kini jumlah anggotanya sudah mencapai 500 orang. Keanggotaannya menyebar di Jakarta dan sekitarnya, Bali, Medan, Pulau Jawa, serta Kalimantan.

KTCI cuma sebulan lebih muda dari Tosca, paguyuban buat mobil Low Cost Green Car (LCGC) ini lahir pada 18 September 2016. Jumlah anggotanya 300 orang di Jakarta dan sekitarnya, Bandung, Surabaya, Bali, Kalimantan, serta Sumatera.

Acara peresmian diawali dari masing-masing ketua umum, yaitu Indra Cahyadi dari Tosca dan Rivai Kiantoro dari KTCI. Keduanya merasa bersyukur dalam sambutannya bisa menjadi bagian TOC.