Honda Belum Ekspor CBR250RR ke Luar Negeri

Febri Ardani Saragih - Senin, 20 Maret 2017 | 13:45 WIB

KompasOtomotif saat mencoba mencari kecepatan maksimal di trek lurus 600 meter Proving Ground Bridgestone, Karawang, Jawa Barat. (Febri Ardani Saragih - )

Jakarta, Otomania.com – Sampai saat ini Indonesia adalah satu-satunya negara yang menjual generasi baru Honda CBR250R dengan mesin 2-silinder. Sejak mulai diproduksi pada November tahun lalu, Astra Honda Motor (AHM) belum juga mengekspor motor rakitan lokal ini.

Wakil Presiden Direktur AHM Johannes Loman mengatakan, permintaan buat model sport 250cc Honda banyak dari luar negeri, namun sampai sekarang ekspor belum dilakukan. AHM berencana bukan hanya mendistribusikan unit ke luar Indonesia dalam bentuk completely built up (CBU) tapi juga completely knock down (CKD).

Ditanya negara mana saja yang masuk dalam radar, Loman masih bungkam. Alasannya tidak etis jika menyatakan lebih dulu ketimbang negara yang berminat.

“Asia, nantinya mungkin ke negara-negara yang lebih besar lagi. Bisa saja ke benua Amerika. Ternyat 250 cc kami disukai di sana. Ya, suatu saat. Mimpinya begitu,” kata Loman di Jakarta, Jumat (17/3/2017).

CBR250R lahir di pabrik kelima AHM di Karawang, Jawa Barat. Kapasitas produksinya 20.000 – 22.000 unit per tahun.