Jakarta, Otomania.com – Bodi cruiser dengan ban gemuk Honda CMX500 Rebel menawarkan rasa baru buat kelas sepeda motor 500cc di Indonesia. Motor ini dirancang mengembalikan rasa klasik namun dalam nuansa modern.
Kunci kontak berada di bawah tangki sebelah kiri. Jika dalam posisi on, maka layar dasbor LCD dengan tampilan digital warna negatif bakal menyala. Ada lobang kunci lain, di bawah tangki sebelah kanan, lokasi ini untuk mengunci setang saat parkir.
Honda Rebel 500 pakai mesin CBR500R, 2-silinder 471cc berpendingin cairan.
Desain keseluruhan dibentuk minimalis dari rangka diamond steel. Pada bagian depan, bodinya terbuka memperlihatkan seluruh mesin 2-silinder,471cc yang juga dimiliki CBR500R. Di depan mesin, radiator besar dengan pendingin cairan bikin tampilan makin kekar. Konfigurasi sistem knalpot 2-1. Dua jalur pipa keluar dari bagian mesin lalu menyatu hingga ke bentuk ujung knalpot gaya shotgun yang “jadul”.
Spesifikasi CMX500 Rebel cukup mumpuni untuk moge kelas menengah.
Bentuk tangki 11,2 liter dibentuk ramping, memanjang dari jok pengendara sampai ke setang. Tidak sulit buat biker naik motor ini karena tinggi joknya cuma 690mm. Tidak ada engkol buat menyalakan mesin, buat melakukannya pakai starter elektrik. Dari data spesifikasi yang diberikan Astra Honda Motor saat peluncuran di Jakarta, Jumat (17/3/2017), Rebel 500 memiliki tenaga 47,2 tk dan torsi 45,8 Nm. Tipe transmisi manual 6-percepatan dengan kopling basah multi-plate hidrolis.
Jok tandem dan footstep buat boncenger bisa dicopot
Buat peredam kejut, Rebel 500 pakai telescopic ukuran 41mm di depan. Di belakang menggunakan jenis twin tube 95mm. Suspensi belakang pendek dan berada dekat dengan jok biker, memungkinkan biker bisa langsung merasakan getaran permukaan jalan langsung di bokong. Desain standar Rebel 500 dilengkapi dengan jok tandem. Namun itu bisa dicopot berikut footstep buat boncenger jika mau.
Spesifikasi standar Honda Rebel 500 menggunakan Anti-lock Braking System (ABS)
Bumbu boober datang dari ukuran ban gemuk. Di depan, menggunakan ban 130/90 dan di belakang 150/80. Kedua ban membungkus pelek ukuran 16 inci. Rebel 500 dijual Rp 147,3 juta. Cruiser ini jadi pilihan lain big bike Honda yang dijual dengan harga serupa namun beda gaya yakni CB500X.
Honda CMX500 Rebelresmi meluncur di Jakarta, Jumat (17/3/2017).